wmhg.org – MAGELANG. International Golf & Country Club, yang dikelola oleh PT Jababeka Tbk (KIJA) dan terletak di Magelang, menjadi lokasi pembekalan para menteri dan wakil menteri kabinet Merah-Putih yang dipimpin oleh Presiden Prabowo Subianto dan Wakilnya, Gibran Rakabuming Raka.
Lapangan golf dengan fasilitas berstandar internasional ini dimiliki oleh Akademi Militer dan dikelola oleh Jababeka (KIJA) ini memang kerap digunakan untuk acara penting baik dari sektor swasta maupun instansi pemerintah.
Haris Hudiyanto, Operational General Manager Borobudur International Golf & Country Club menyampaikan bahwa pihaknya merasa terhormat dapat berperan dalam kegiatan strategis ini dan siap mensukseskan kegiatan kenegaraan ini.
“Kami bangga dapat mendukung pelatihan ini, yang merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam memperkuat kepemimpinan di bawah Presiden Prabowo Subianto. Kami siap mensukseskan kegiatan kenegaraan di Magelang ini,” ujar Haris Hudiyanto, dalam keterangan tertulis yang diterima Kontan, Rabu (23/10).
Selanjutnya: BPDPKS Masih Tunggu Arahan Pemerintah Soal Transformasi Jadi BPDP
Menarik Dibaca: Daftar 7 Bahan Makanan yang Tak Boleh Dibeli dalam Jumlah Banyak, Kok Bisa?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News