Jakarta – Upaya Donald Trump untuk merayu industri mata uang kripto pada ajang Pilpres Amerika Serikat (AS) kali ini tampaknya tidak sia-sia.
Berdasarkan hasil jajak pendapat dari Universitas Fairleigh Dickinson, ditemukan investor kripto cenderung akan memilih Trump ketimbang Wakil Presiden AS saat ini yang jadi rivalnya, Kamala Harris dalam pilpres AS 2024.
Setengah dari seluruh responden survei kepada investor kripto mengatakan bahwa mereka berencana untuk memilih Trump. Sementara hanya 38 persen pemilik mata uang kripto yang lebih memilih Harris.
Hasil ini berkebalikan dari jajak pendapat di luar investor kripto, di mana 53 persen dari orang yang tidak pernah memiliki kripto mendukung Harris. Sedangkan hanya 41 persen yang memilih Trump.
Trump telah menjangkau komunitas kripto, dan tampaknya itu membuahkan hasil. Mungkin ini dianggap tidak penting, tapi banyak orang tak menyadari seberapa luas jangkauan para pemilik kripto, kata Profesor Pemerintahan dan Politik Universitas Fairleigh Dickinson, Dan Cassino dikutip dari laman Coindesk.
Adapun dalam hahak pendapat Fairleigh Dickinson yang diikuti lebih dari 800 responden, sekitar 15 persen diantaranya mengaku memiliki atau pernah memiliki mata uang kripto atau NFT.
Jajak pendapat menemukan bahwa pemilik kripto cenderung lebih banyak laki-laki muda dan kelompok minoritas. Dengan 13 persen pemilih kulit putih mengatakan mereka pernah memiliki kripto dibandingkan dengan 17 persen pemilih kulit hitam dan 22 persen pemilih Hispanik.
Cassino mengemukakan, secara historis Partai Republik yang mengusung Donald Trump mengalami kesulitan menjangkau anak muda dan kelompok masyarakat dari kulit berwarna.
Dukungan untuk mata uang kripto adalah isu yang dapat menarik pemilih yang sebaliknya lebih mirip Demokrat, ujar dia.
Untuk diketahui, industri kripto telah menghabiskan banyak uang untuk sumbangan politik pada siklus pemilihan ini. Satu studi menemukan bahwa hampir setengah dari semua sumbangan perusahaan untuk komite aksi politik (PAC) tahun ini berasal dari perusahaan kripto seperti Coinbase dan Ripple.
Disclaimer: Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual Kripto. www.wmhg.org tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.