Jakarta – PT Pintu Kemana Saja terus mendorong literasi kripto serta teknologi blockchain, di tengah pesatnya minat masyarakat terhadap investasi aset digital.
Sebagai bagian dari upaya tersebut, Pintu berkolaborasi dengan PT Fintek Karya Nusantara (LinkAja) untuk menggelar program goes to office, dengan memperluas edukasi terkait kripto ke area perkantoran.
Chief Marketing Officer Pintu Timothius Martin mengungkapkan, pihaknya terus memperluas program edukasi dan literasi aset kripto ke semua kalangan. Salah satunya dengan mengambil inisiatif dengan mengadakan program edukasi dan literasi langsung ke berbagai perusahaan.
Kami harap kegiatan ini dapat memberikan perspektif dan pemahaman lebih lanjut mengenai apa itu aset kripto dan teknologi di baliknya, ungkap dia dalam keterangan tertulis.
Mengamini hal tersebut, Chief Executive Officer LinkAja Yogi Rizkian Bahar menyambut baik program Pintu Goes to Office.
Menurut kami sangat edukatif mengingat diskusi mengenai bitcoin dan aset kripto terus berkembang pesat di publik, apalagi pada generasi muda yang haus akan ilmu dan informasi baru, ujar dia.
Kami percaya bahwa kolaborasi ini dapat memperkaya perspektif kami, utamanya dalam menghadapi transformasi digital di industri fintech, dia menambahkan
Menurut data dari perusahaan crypto Triple-A, jumlah pemilik aset kripto secara global telah mencapai 560 juta orang pada 2024. Sedangkan di Indonesia, data dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat hingga tahun 2024, terdapat 22,11 juta investor crypto.
Artinya, tingkat penetrasi aset kripto di Indonesia masih berada di 7 persen dari total populasi. Hal ini menunjukkan bahwa potensi pertumbuhan adopsi kripto di Indonesia masih sangat besar, menjadikan program edukasi semakin relevan dan dibutuhkan.
Timo meyakini, pemahaman yang baik tentang peluang serta risiko investasi aset kripto akan dapat membantu investor pemula hingga trader pro agar lebih bijak dalam menerapkan strategi investasi.
Ke depannya, kami akan terus memperluas program Pintu Goes to Office dan siap berkolaborasi dengan berbagai perusahaan di Indonesia, untuk memberikan edukasi dan literasi aset kripto kepada para pekerja kantor, tuturnya.
Disclaimer: Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual Kripto. www.wmhg.org tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.