Jakarta – Microstrategy (MSTR) membeli lagi bitcoin senilai USD 1,1 miliar atau sekitar Rp 17,95 triliun (asumsi kurs dolar Amerika Serikat terhadap rupiah di kisaran 16.321). Aksi beli Microstrategy itu termasuk terbesar dalam lebih dari sebulan dan pembeliannya selama 11 minggu berturut-turut.
Mengutip Investopedia, Rabu (22/1/2025), Microstrategy menambahkan 11.000 bitcoin (BTC) ke dalam kepemilikannya. Dengan demikian, Perseroan memiliki bitcoin menjadi 461.000 bitcoin yang bernilai USD 47 miliar. Microstrategy membeli bitcoin itu melalui penerbitan dan penjualan saham.
Jual Saham untuk Menambah Simpanan Bitcoin
Pedomen pembelian bitcoin oleh Microstrategy mencakup penjualan saham dan memanfaatkan utang untuk mendanai pembelian btc. Tahun lalu, Microstrategy mengumumkan rencana mengumpulkan USD 42 miliar atau sekitar Rp 685,34 triliun selama tiga tahun memakai metode itu untuk membangun bitcoinnya. Perusahaan memperluas tujuan itu dengan aksi beli USD 2 milair pada awal 2025.
Pada Selasa, pemilih Microstrategy akan memberikan suara untuk memutuskan apakah perusahaan itu harus meningkatkan saham bias akelas A yang diotoritasi menjadi 10,3 miliar dari 330 juta dan saham preferen yang diotorisasi menjadi 1 miliar dari 5 juta.
Jika pemungutan suara itu berhasil, akan menambah kemampuan Microstratrategy untuk menggunakan penjualan saham guna membeli lebih banyak bitcoin.
Hingga 21 Januari, Microstrategy memiliki sekitar USD 5,42 miliar saham yang tersedia untuk diterbitkan berdasarkan rencana modal saat ini.
Strategi akuisisi bitcoin oleh Microstrategy bukannya tanpa kritik. Beberapa investor mempertanyakan risiko terkait dengan pendekatannya yang berdasarkan pada penerbitan utang dan saham.
Namun, hal itu telah mengilhami perusahaan-perusahaan terdaftar lainnya seperti penambang bitcoin Marathon Digital (MARA) untuk mengikuti cetak biru perbendaharaan bitcoin-nya.
Saham Microstrategy turun hingga 7 persen pada awal perdagangan, dan ditutup melemah 3 persen. Selama setahun terakhir, saham Microstrategy naik lebih dari 690 persen.
Disclaimer: Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual Kripto. www.wmhg.org tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.