Jakarta PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) diprediksi akan melayani sebanyak 10 juta penumpang pesawat selama periode angkutan mudik Lebaran 2025 mendatang. Jumlah itu merupakan akumulasi dari 37 bandara yang dikelola.
Direktur Utama InJourney, Maya Watono mengatakan 37 bandara kelolaan tersebut akan beroperasi selama 24 jam selama periode tersebut. Adapun, angkutan lebaran dimulai 21 Maret hingga 11 April 2025.
Dari sisi bandara sendiri, dengan 37 bandara di bawah pengelolaan InJourney Airports, kami akan beroperasi 24 jam, kata Maya, di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, ditulis Jumat (7/3/2025).
Dia memperkirakan ada kenaikan dari jumlah trafik penerbangan pesawat maupun penumpang. Dari sisi penerbangan, diprediksi naik 5,1 persen dibandingkan dengan periode yang sama 2024 lalu. Angkanya mencapai 81.401 pergerakan pesawat.
Sedangkan, penumpang pesawat diprediksi naik sebesar 9,3 persen pada periode angkutan lebaran tersebut. Jumlahnya, diramal mencapai 10.806.007 atau 10,8 juta orang yang memadati 37 bandara.
Estimasi kami adalah air traffic meningkat 5,1 persen versus 2024 dan peningkatan penumpang 9,3 persen versus 2024. Ini memang driven sebagian besar dari internasional, bebernya.
Maya berharap, masyarakat turut menghabiskan waktu libur lebarannya di dalam negeri. Harapannya, hal tersebut bisa berdampak positif ke ekonomi nasional.
Jadi saya juga sebenarnya meng-encourage untuk teman-teman berwisatalah di Indonesia supaya peningkatan traffic ini kita bisa dapatkan juga dari pergerakan domestik yang memberikan multiplier effect kepada masyarakat, tuturnya.