Jakarta – Perum Damri mengerahkan 313 unit bus untuk digunakan program mudik gratis. Seluruh bus tersebut dipakai mudik gratis baik oleh Badan Usaha Milik Negara (BUMN) maupun perusahaan swasta.
Senior Vice President Komersil dan Pengembangan Usaha Perum Damri, Agus Hari Survijanto mengatakan, unit tersebut bukan untuk gelaran mudik gratis yang disediakan Damri. Namun, 313 unit bus itu disewa oleh perusahaan lain.
Kami saat ini sudah menjalankan sekitar 313 bus mudik gratis, kata Agus di Stasiun Damri Kemayoran, Jakarta, Kamis (27/3/2025).
Jadi, dari perusahaan-perusahaan, BUMN ataupun swasta yang memberikan layanan mudik gratis, itu angkutannya dari kami juga, ia menambahkan.
Dia mengatakan, rangkaian mudik gratis tersebut sudah dimulai sejak 25 Maret 2025 lalu oleh PT Pertamina (Persero). Kemudian, pada 26 Maret 2025 oleh Pemerintah Daerah Serang, Banten.Â
(Tanggal) 27 (Maret) tadi pagi itu kita menjalankan sebanyak 150 bus. Dan sore ini masih jalan. Besok ada sekitar 30-40an bus, ungkapnya.
Dia menuturkan, paling banyak perusahaan BUMN yang menyewa bus Damri dengan jumlah sekitar 27 perusahaan. Sedangkan, perusahaan swasta mengambil porsi 30 persen dari jumlah itu.
Kalau perusahaannya sekitar, saya enggak hafal angkanya, sekitar 26-27 begitu, itu BUMN dan swasta, swastanya mungkin 30 persen, ujar dia.
Mudik Gratis BUMNÂ
Diberitakan sebelumnya, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir resmi memberangkatkan 106 ribu peserta Mudik Bersama BUMN 2025. Angka ini didapat dari mudik gratis yang dilayani 83 BUMN dan anak usahanya.
Dia mencatat jumlah peserta dari hajat tahunan BUMN ini terus meningkat. Pada 2024, BUMN memberangkatkan sekitar 93 ribu peserta mudik gratis.
Jumlahnya terus meningkat, sekarang hampir 106 ribu (peserta) yang didukung oleh 83Â BUMN, ungkap Erick di Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis pekan ini.