Jakarta – Mengatur gaji bulanan membutuhkan strategi agar cukup hingga akhir bulan. Mengatur gaji ini memang tidak mudah terutama bagi Anda yang boros dan impulsif saat berbelanja. Padahal penting sekali mengatur gaji agar alokasi anggaran tepat dan cukup hingga akhir bulan.
Selain itu, mengatur gaji dengan bijak adalah kunci untuk meningkatkan tabungan dan investasi. Meski gaji mungkin tak besar, dengan strategi mengatur gaji dengan tepat, Anda bisa untuk mengelola keuangan sehingga bisa investasi dan menabung. Selain atur gaji, mungkin memulai usaha sampingan atau berdagang bisa menambah pundi-pundi penghasilan sehingga bisa menabung.Â
Berikut 7 tips praktis untuk atur gaji dengan lebih efektif seperti dikutip dari berbagai sumber, Minggu (4/8/2024):
1.Pakai Pembagian Gaji 50-30-20
Metode 50-30-20 adalah cara yang efektif untuk mengatur gaji bulanan. 50% dari gaji digunakan untuk memenuhi kebutuhan pokok yakni bahan makanan, pulsa, obat-obatan, biaya transportasi, asuransi, dan lainnya. 30% digunakan untuk memenuhi kebutuhan antara lain sarana hiburan dan lainnya, sedangkan 20% digunakan untuk menabung dan investasi.
 2.Melunasi Tagihan
Tips mengelola gaji yang lainnya adalah segera melunasi tagihan. Ketika memperoleh gaji, hal pertama yang harus dilakukan adalah membayar seluruh tagihan di awal, seperti tagihan telepon, listrik, dan lainnya. Dengan membayarkan tagihan terlebih dulu, Anda akan lebih tenang dalam mengatur pengeluaran bulanan yang lain.
3.Buat Seperti Laporan Keuangan
Cara mengatur gaji berikutnya adalah membuat laporan keuangan. Anda harus menyimpan struk belanja yang Anda peroleh setiap berbelanja. Anda harus mencatat seluruh pengeluaran setiap hari. Dengan demikian, Anda dapat memantau pengeluaran dan mengatur keuangan dengan lebih baik.