Jakarta Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia dijadwalkan akan melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri ESDM Arab Saudi pada minggu ketiga bulan April 2025.
Pertemuan ini menjadi bagian dari upaya mempererat kerja sama antara kedua negara dalam sektor energi dan sumber daya mineral, khususnya mineral kritis.
Ya memang ada agenda Menteri ESDM-nya Arab Saudi itu ketemu sama saya di hari Kamis ya. Minggu-minggu ini. Minggu ini, tanggal ini saya lupa. Ada memang, kata Bahlil dalam konferensi pers dalam Opening Ceremony Global Hydrogen Ecosystem Summit & Exhibition 2025, di JCC, Jakarta, Selasa (15/4/2025).
Bahlil pun memberikan bocoran terkait pertemuan tersebut. Kedua pihak akan membahas sejumlah isu strategis yang berkaitan dengan kebutuhan masing-masing negara.
Pasti kami membahas bilateral terhadap apa yang kami butuhkan dari Arab dan apa yang mereka butuhkan Indonesia, ujarnya.
Transisi Energi
Namun, salah satu fokus utama pembahasan adalah kerja sama dalam pengelolaan dan pemanfaatan critical minerals atau mineral kritis, yang merupakan komoditas penting dalam pengembangan teknologi tinggi dan transisi energi bersih.
Sekedar bocoran salah satu diantaranya adalah critical mineral. Ya, tambang-tambang yang critical mineral, katanya.