Jakarta BUMN Holding Industri Pertambangan Indonesia (MIND ID) berkomitmen menjalakan eksplorasi berkelanjutan dengan penerapan praktik-praktik terbaik di sektor pertambangan, serta berkontribusi terhadap pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB).
Kepala Departemen Kinerja dan Pelaporan ESG MIND ID Arief R. Wiwaha mengatakan, sebagai bentuk komitmen dalam melakukan eksplorasi pertambangan berkelanjutan, Grup MIND ID telah menjalankan program pengelolaan lingkungan, melalui sejumlah inisiatif atau program kerja terkait pengelolaan air dan energi baru Terbarukan (EBT).
MIND ID berkomitmen pada integritas lingkungan, dan tata kelola yang kuat, sehingga dapat terus mendukung Indonesia menuju masa depan yang berkelanjutan, dan membuktikan bahwa pertumbuhan industri dan pelestarian lingkungan dapat berjalan beriringan demi kesejahteraan generasi saat ini dan yang akan datang, kata Arief, Minggu (11/8/2024).
Menurutnya Grup MIND ID pun mendorong pemanfaatan energi terbarukan sebagai komitmen mengatasi tantangan perubahan iklim yang terjadi. Tercatat, sepanjang tahun 2023, sebanyak 41 persen konsumsi energi internal Grup MIND ID telah bersumber dari energi terbarukan baik itu solar pv, biofuel maupun hydropower.
Dalam ajang Festival Lingkungan, Iklim, Kehutanan, dan Energi Baru Terbarukan (LIKE), Arief pun memaparkan upaya BUMN pertambangan tersebut dalam melakukan eksplorasi yang berkelanjutan, khususnya pada pengelolaan air dengan tata kelola air yang kuat, transparan, efektif dan berkelanjutan.
Dalam pelaksanaan salah satu pilar Sustainability Pathway, Grup MIND ID berkomitmen menerapkan pengelolaan air dengan tata kelola air yang kuat, transparan, efektif dan berkelanjutan, tutur Arief.