Jakarta Bahlil Lahadalia terharu ketika berpamitan kepada jajarannya di Kementerian Investasi/BKPM, pada saat Serah terima Jabatan (Sertijab) kepada Menteri Investasi yang Baru Rosan P. Roeslani.
Bahlil tak kuat menahan air mata saat menyampaikan pesan kepada mantan jajarannya di Kementerian Investasi. Dimana, Bahlil telah menjabat sebagai Menteri Investasi sejak tahun 2019.
Saya titip pesan kepada teman-teman semua, kerja baik-baik. Berikut terakhir dari saya, saya terima kasih banyak atas kerja sama kita selama ini, kata Bahlil, dalam Serah Terima Jabatan (Sertijab) di Gedung Nusantara, Kementerian Investasi/BKPM, Jakarta, Senin (19/8/2024).
Bahlil pun menyebut, bahwa Rosan merupakan sosok yang lebih baik dibanding dirinya. Oleh karena itu, ia meminta seluruh jajaran di Kementerian Investasi membantu Menteri Investasi yang baru agar bisa memimpin Kementerian tersebut dengan baik.
Saya yakin, Pak Rosan adalah senior saya. Pak Rosan ini adalah guru saya waktu dari Papua. Saya punya keyakinan dia lebih baik daripada saya, ujarnya.
Bahlil Minta Maaf
Lebih lanjut, Bahlil pun meminta maaf kepada seluruh jajaran di Kementerian Investasi dan sekaligus pamit undur diri sebagai Menteri Investasi.
Kepada teman-teman Saya juga mohon maaf kepada semua karyawan, selama saya berinteraksi dengan kalian, mungkin ada kata-kata yang kurang berkenan, saya mohon maaf. Tapi semuanya saya lakukan untuk kebaikan kita semua, ujarnya.
Selamat datang kepada Bang Rosan (Rosan Roeslani) Menteri baru Kemenetrian Investasi/BKPM, tolong saya cuman titip satu bantu pak Rosan, tolong liat pak Rosan seperti melihat saya, karena dia adalah kakak saya, tambah Bahlil.