Jakarta – Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bekerja keras menyelesaikan berbagai proyek infrastruktur di Ibu Kota Nusantara (IKN). Rencananya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan pindah ke ibu kota baru awal September 2024, disusul sejumlah jajarannya dan para aparatur sipil negara (ASN).
Staf Ahli Menteri PUPR V Bidang Teknologi, Industri dan Lingkungan, Endra S Atmawidjaja mengatakan, proses perpindahan para ASN di pemerintah pusat nantinya akan dilakukan secara bertahap. Mengikuti kesiapan sejumlah infrastruktur di IKN seperti kantor tempatnya bekerja hingga Rusun ASN.
Bertahap. Kemarin kan pak Menpan (Abdullah Azwar Anas) sudah sampaikan, artinya akan dilakukan bertahap. Jadi pak Presiden juga sampaikan jangan tergesa-gesa, jangan terburu-buru. Jadi nanti disinkronkan dengan kesiapan kantornya, ujar Endra saat ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Rabu (28/8/2024).
Kementerian PUPR sendiri terus mengejar pembangunan IKN sebelum fasilitasnya dipakai untuk mengatur pemerintahan. Endra mencontohkan empat proyek Kantor Kemenko, dimana dua tower diantaranya sudah bisa difungsikan untuk beberapa lantai.
Misalnya kantor Menko, itu kan masing-masing ada 4 tower. Dari 1-2 tower itu bisa selesai 1-2 lantai, itu bisa kita pakai dulu. Jadi enggak langsung sekaligus selesai. Nah kalau Kantor Kemenko kan baru selesai utuh semua Desember, ada yang November-Desember, bebernya.