Jakarta – Komite IV DPD RI menggelar rapat kerja dengan Kementerian Keuangan membahas Capaian Kinerja 2024 dan Program Kerja Tahun 2025 Kementerian Keuangan, Proyeksi APBN Tahun 2025 serta Pengawasan UU Nomor 9 Tahun 2018 tentang PNBP di DPR RI, Selasa (18/2/2025).
Namun, setelah Ketua Komite IV DPD RI Ahmad Nawardi menyampaikan kata pengantar, rapat tersebut menjadi tertutup. Padahal awalnya terbuka, sehingga siaran TV yang ditampilkan di depan ruangan dan YouTube diputus.
Kendati demikian, setelah rapat kerja dengan Komite IV DPD RI, Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara pun buka suara terkait hal-hal apa saja yang disampaikan dalam rapat tersebut.
Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara, mengatakan dalam rapat kerja tersebut Menteri Keuangan Sri Mulyani menyampaikan beberapa hal penting yang terkait dengan pencapaian ekonomi tahun 2024 dan strategi anggaran pemerintah 2025.
Suahasil menuturkan, 2024 merupakan tahun yang penuh tantangan, dengan APBN yang telah ditutup dan sedang dalam proses audit.
Tadi Bu Menteri menyampaikan paparan mengenai bagaimana kita menjalani tahun 2024, APBN tahun 2024 yang sudah kita tutup dan sekarang sedang diaudit, lalu kemudian bagaimana APBN 2025 yang kita desain tahun lalu dan kita selaraskan terus dengan prioritas-prioritas pemerintah, kata Suahasil usai menghadiri Raker dengan Komite IV DPD RI, di DPR, Jakarta, Selasa (18/2/2025).
Meskipun demikian, pemerintah sudah merancang dan mendesain APBN 2025 pada tahun lalu, dengan tujuan untuk menyesuaikan anggaran dengan prioritas-prioritas yang ingin dicapai oleh pemerintah.