Jakarta Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (DPW IKAPPI) DKI Jakarta, Miftahudin, menyambut positif rencana pemerintah untuk memangkas rantai pasok pangan dengan menghilangkan peran perantara seperti tengkulak atau makelar.
Menurutnya, langkah tersebut merupakan upaya yang baik untuk menekan harga pangan di tingkat konsumen.
Kami melihat ini sebagai ikhtiar positif pemerintah untuk memangkas rantai pasok pangan, kata Miftahudin kepada Rabu (16/4/2025).
Ia menambahkan, jika program ini dijalankan secara efektif, maka distribusi pangan bisa menjadi lebih singkat sehingga berpotensi menurunkan harga di pasar.
Kalau dijalankan dengan efektif, program ini bisa bantu turunkan harga di pasar karena distribusi jadi lebih pendek, ujarnya.
Namun demikian, Miftahudin juga mengingatkan pentingnya pelibatan pedagang pasar dalam kebijakan ini. Ia menekankan agar pemerintah tidak mengabaikan peran vital pedagang pasar sebagai bagian dari rantai distribusi pangan nasional.
Tapi pemerintah juga harus pastikan jangan sampe distribusi ke pedagang pasar terganggu. Pedagang pasar harus dilibatkan, karena mereka bagian penting dari rantai distribusi pangan nasional, ujar Miftahudin.
Langkah pemangkasan rantai pasok ini diharapkan tidak hanya menstabilkan harga pangan, tetapi juga memperkuat posisi pedagang pasar dalam sistem distribusi yang lebih efisien dan berkeadilan.