Jakarta – Presiden Terpilih Prabowo Subianto mulai memanggil sejumlah calon wakil menteri dan calon kepala badan. Terpantau ada Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo dan beberapa tokoh lainnya mulai mendatangi kediaman Prabowo.
Selain Kartika Wirjoatmodjo, ada pula Wakil Menteri Investasi/BKPM Yuliot, Mantan Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto, hingga Direktur Utama InJourney Dony Oskaria. Beberapa tokoh itu datang berbarengan dengan mengenakan baju batik berwarna coklat dan sepatu fornal.Â
Tak lama berselang, ada politisi Budiman Sudjatmiko juga hadir masuk ke rumah Prabowo Subianto. Seperti diketahui, saat ini adalah waktu bagi Prabowo untuk memanggil para calon wakil menteri dan calon kepala badan. Kepastiannya nanti akan diputuskan oleh pimpinan pemerintahan periode 2024-2029.
Prabowo Panggil Calon Wamen
Sebelumnya, Presiden Terpilih Prabowo Subianto memulai pemanggilan sejumlah tokoh calon menteri di kabinetnya mendatang. Termasuk sejumlah proyeksi calon kepala badan lembaga negara.
Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad mengungkapkan rencana Prabowo dalam pemanggilan calon wakil menteri dan calon kepala badan hari ini.
Hari ini kita ada mengundang calon-calon wamen dan calon-calon kepala badan, kata Dasco, di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Selasa (15/10/2024).
Dia membuka kemungkinan tokoh yang datang akan lebih banyak dari jumlah calon menteri yang dipanggil pada Senin, 14 Oktober 2024. Dia menyebut, Prabowo akan menimbang kecocokan para kandidat calon wakil menteri nantinya.