wmhg.org – PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) mengumumkan penutupan sekitar 400 gerai Alfamart sepanjang tahun ini.
Keputusan ini diambil akibat sejumlah gerai mengalami kerugian, salah satunya disebabkan oleh kenaikan biaya sewa yang signifikan.
Corporate Affairs Director AMRT, Solihin, menjelaskan bahwa penutupan gerai merupakan langkah yang sulit, namun perlu dilakukan untuk menjaga keberlangsungan bisnis perusahaan.
Kami terus melakukan evaluasi terhadap kinerja setiap gerai. Penutupan ini bertujuan untuk fokus pada gerai-gerai yang memiliki potensi pertumbuhan lebih baik, ujar Solihin dikutip Senin (16/12/2024).
Penutupan ini juga dalam rangka upaya optimalisasi kinerja emiten ritel ini.
Selain itu biang kerok dari penutupan gerai ini karena ada pemilik tempat yang tidak perpanjang sewa lantaran mau beralih ke usaha lain.
Meski banyak yang tutup, dia mengatakan AMRT juga melakukan ekspansi bisnis dengan membuka gerai baru di sejumlah tempat. Dirinya mengklaim gerai yang buka ini jauh lebih banyak dibandingkan dengan yang tutup.
Banyak yang buka daripada yang tutup. Gerai tutup lantaran biaya sewa yang naik,” kata dia.