Jakarta Berkat kualitas pengelolaan human capital melalui berbagai inovasi strategi guna menciptakan Great People sebagai Best In Class Employee, bank bjb berhasil meraih penghargaan di ajang Indonesia Human Capital Award X 2024 (IHCA X 2024), Kamis (26/9/2024).
bank bjb pun berhasil meraih tiga penghargaan, yakni Best Company in People Strategy Innovation 2024, Best Company in Human Capital 2024, dan Best Human Capital Director 2024.
BACA JUGA: Cek Fakta: Undian Berhadiah Bank BJB untuk Rayakan HUT RI ke- 79 Ini Tidak Benar
Baca Juga
-
Kopi Wanoja, Mitra UMKM Binaan Bank BJB Siap Kuasai Pasar Eropa
-
Pastikan Tak Tertipu, Simak Kumpulan Hoaks Undian Berhadiah yang Mencatut Bank BJB
-
Cek Fakta: Tidak Benar Undian Bank BJB Program HUT ke-79 RI
Inovasi strategi yang diterapkan dalam pengelolaan human capital tidak hanya bertujuan meningkatkan kinerja internal, tetapi juga bentuk adaptasi menghadapi tantangan masa depan dunia kerja, tulis Bank bjb dalam siaran pers yang diterima, Jumat (27/9/2024).
Pengelolaan human capital bank bjb berfokus pada implementasi inovasi strategi melalui tiga area utama, akselerasi kompetensi, akselerasi kinerja, dan akselerasi karier bagi Great People bank bjb, imbuhnya.
Sedangkan, penghargaan Best Company in Human Capital 2024 yang diterima bank bjb menegaskan peran penting perusahaan dalam memberikan perhatian besar pada pengembangan karyawan.
Pencapaian ini merupakan hasil kerja keras seluruh tim yang berkomitmen terus berinovasi dalam pengembangan human capital dan bank bjb percaya bahwa manusia adalah aset terbesar perusahaan, sehingga investasi dalam pengembangan human capital menjadi prioritas utama guna memastikan keberlanjutan dan pertumbuhan perusahaan, tulis bank bjb.
bank bjb pun percaya, dengan berbagai pencapaian, perusahaan tidak hanya unggul dalam kinerja bisnis, tetapi juga dalam menciptakan strategi pengelolaan human capital yang inovatif dan berkelanjutan.