Jakarta Harga emas melonjak ke level tertinggi dalam hampir tiga bulan pada Rabu, diperdagangkan sedikit di bawah rekor tertinggi harga emas sepanjang masa.
Lonjakan ini didorong oleh pelemahan dolar AS dan ketidakpastian terkait rencana kebijakan Presiden AS Donald Trump yang memicu kekhawatiran akan perang dagang dan meningkatnya volatilitas pasar.
BACA JUGA: Harga Emas Antam Cetak Sejarah, Segram Kini Rp 1.607.000
BACA JUGA: Bye Bye Harga Emas Antam Murah!
BACA JUGA: Harga Emas Cetak Rekor Tertinggi Usai Donald Trump Dilantik
Baca Juga
-
Harga Emas Antam Kembali Sentuh Level Tertinggi Hari Ini 24 Januari 2025, Tengok Rinciannya
-
Harga Emas Loyo Terseret Rencana Kebijakan Donald Trump
-
Harga Emas Berkilau, Saham Apa yang Menarik Dicermati?
Harga Emas Terkini
Dikutip dari CNBC, Kamis (23/1/2025), spot gold naik 0,4% menjadi USD 2.755,58 per ounce pada pukul 14:28 waktu ET.
Harga ini merupakan yang tertinggi sejak 31 Oktober, ketika emas mencapai rekor tertingginya di USD 2.790,15.Sementara itu, kontrak berjangka emas AS (gold futures) meningkat 0,3% menjadi USD 2.768 per ounce.
Pelemahan Dolar AS Memperkuat Emas
Indeks dolar AS turun ke level terendah dalam lebih dari tiga minggu, membuat emas yang dihargai dalam dolar lebih terjangkau bagi pemegang mata uang lainnya.
“Ada ketidakpastian terkait tarif dan kebijakan lain, dan emas cenderung berkinerja baik ketika ada ketidakpastian besar atau bahkan sedang di pasar. Emas menjadi tempat perlindungan alami bagi investor,” kata Ryan McIntyre, Senior Portfolio Manager di Sprott Asset Management.