Jakarta – Hanwha Life memperkenalkan MyVitamine.co.id. Ini Adalah saluran distribusi dan kanal penjualan baru, yang dibangun untuk memudahkan masyarakat membeli produk asuransi digital Hanwha Life secara langsung.
CEO Hanwha Life Indonesia Steven Namkoong mengungkapkan, merayakan 11 tahun Hanwha Life di Indonesia pada Oktober 2024, peluncuran MyVitamine.co.id menandai langkah baru Hanwha Life untuk menyediakan solusi asuransi digital yang lebih mudah, cepat, dan nyaman.
Saat ini tersedia dua pilihan produk yang dapat dibeli secara langsung melalui MyVitamine.co.id. Yakni, produk asuransi Hanwha Personal Accident untuk perlindungan kecelakaan. Kemudian, produk asuransi Hanwha Bucket List Plan yang memadukan proteksi dan perencanaan keuangan jangka pendek.
Ke depannya tentu akan semakin banyak produk asuransi digital yang bisa dibeli, kata dia dalam keterangan tertulis, Kamis (14/11/2024).
Dengan adanya MyVitamine.co.id, maka kanal penjualan KoreaVersiKamu.co.id dan BucketListPlan.co.id akan dipindahkan bertahap dan resmi ditutup pada akhir 2024.
Selain dapat membeli asuransi digital, masyarakat Indonesia yang memenuhi syarat dan ketentuan bisa mendaftar menjadi tenaga pemasar atau mitra bisnis bagi tim asuransi digital Hanwha Life melalui MyVitamine.co.id.
MyVitamine.co.id dilengkapi dengan fitur tambahan yang mendukung keanggotaan Orange Plus (agen asuransi digital berlisensi) dan Orange Mate (mitra bisnis yang membagikan referensi).
“Dengan berbagai fitur dan kemudahan akses MyVitamine.co.id, sekarang setiap individu dapat memiliki kendali dan tanggung jawab penuh untuk memiliki proteksi. Mari lindungi diri dan keluarga bersama Hanwha Life.” tutup Steven Namkoong.