Jakarta Bank Mandiri terus meluncurkan berbagai fitur dan layanan digital guna menghadirkan kemudahan, kenyamanan, dan pengalaman perbankan yang lebih personal untuk pengguna dalam merayakan HUT ke-26. Hal itu selaras dengan komitmen Bank Mandiri dalam menawarkan solusi finansial inovatif yang sesuai kebutuhan nasabah.
Direktur Utama Bank Mandiri, Darmawan Junaidi mengatakan, salah satu inovasi utama yang diperkenalkan adalah pembaruan tampilan atau user interface pada aplikasi Livin’ by Mandiri. Ia menyebut, aplikasi tersebut hadir dengan desain yang lebih modern dan intuitif serta memanfaatkan teknologi machine learning.
“Inovasi ini merupakan langkah kami untuk menjadikan Livin’ by Mandiri sebagai Beyond Super App, yang memungkinkan nasabah untuk merasakan pengalaman perbankan yang lebih mudah, cepat, dan personal,” katanya.
Darmawan menyebut, inovasi lainnya adalah pemanfaatan analisis data perilaku transaksi nasabah guna merekomendasikan fitur-fitur serta promo yang sesuai dengan kebiasaan dan preferensi masing-masing pengguna.
Bukan cuma itu, nasabah juga dapat menyesuaikan tampilan halaman utama aplikasi agar lebih sesuai dengan kebutuhan nasabah sehari-hari, sebutnya.
Sebagai informasi, sejak diluncurkan Oktober 2021 lalu, Livin’ by Mandiri telah menunjukkan pertumbuhan yang mengesankan. Tercatat, hingga Agustus 2024, pengguna aplikasi Livin\’ by Mandiri menembus angka 27 juta pengguna, naik 33% secara Year on Year (YoY).
Dari jumlah tersebut, total nilai transaksi Livin\’ by Mandiri telah mencapai Rp2.589 triliun dengan volume transaksi sebesar 2,4 miliar transaksi.