Jakarta Bagi para pencari kerja, bekerja di perusahaan BUMN menjadi salah satu pilihan yang banyak diidamkan. Apalagi, BUMN di sektor perbankan.
Terkait hal ini, PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk atau BTN ternyata menjadi salah satu tempat kerja idaman banyak para pencari kerja.
Dalam hasil surveinya, BTN sebagai Top 3 Tempat Kerja Terbaik di Indonesia versi LinkedIn Top Companies 2025. Pengakuan serupa juga diraih BTN pada tahun sebelumnya, yakni 2024, menunjukkan konsistensi perusahaan dalam menciptakan lingkungan kerja yang unggul dan inspiratif.
Direktur Human Capital & Compliance BTN, Eko Waluyo, mengungkapkan bahwa pencapaian ini sejalan dengan komitmen perusahaan menjadi Home of Indonesia’s Best Talent guna mendukung visi besar BTN sebagai Mitra Utama dalam Pemberdayaan Financial Keluarga Indonesia.
“Penghargaan ini menjadi bukti sekaligus motivasi bagi BTN untuk terus memperkuat peran strategis dalam pengembangan SDM nasional. Di tengah pesatnya transformasi digital dan teknologi berbasis AI, kami terus melakukan inovasi dalam pengelolaan Human Capital,” ujar Eko dalam keterangan resmi, Kamis (10/4/2025).
Punya Talent Management
BTN mengimplementasikan kerangka Talent Management yang menyeluruh, dari pemetaan potensi hingga pengembangan kapabilitas berkelanjutan.
Program unggulan seperti Millennial Leaders Program, Talent Acceleration Program, dan Global Exposure Program menjadi bagian dari strategi pengembangan karier yang adaptif dan progresif.