wmhg.org – Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengungkapkan alasan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri absen dalam acara kampanye akbar bertajuk Hajatan Jakarta Menyala untuk Pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Nomor Urut 3 Pramono Anung dan Rano Karno atau Doel.
Dia menyebut Megawati enggan hadir karena merasa ada intimidasi yang terjadi secara masif dan terstruktur.
Kita melihat berbagai intimidasi yang terjadi secara masif dan ini pasti terstruktur, maka Ibu Mega hari ini tidak datang, kata Hasto di Gelora Bung Karno (GBK) Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (23/11/2024).
Meski begitu, Hasto memastikan bahwa Mega memberikan dukungan kepada Pram dan Rano secara spiritual.
Beliau berikan kontemplasi, kemudian berzikir, menggunakan tasbih warna hijau dan ini menunjukkan bahwa berbagai intimidasi yang dilakukan dengan perbuatan kebenaran, katanya.
Sebelumnya diberitakan, sejumlah bendera berwarna merah, hitam, oranye, biru, dan putih dikibarkan di depan panggung kampanye akbar bertajuk Hajatan Jakarta Menyala untuk pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta Nomor Urut 3 Pramono Anung dan Rano Karno atau Doel.
Pantauan wmhg.org di Gelora Bung Karno (GBK) Madya, Senayan, Jakarta Pusat, tidak ada bendera yang berlambang partai pengusung, yaitu PDIP dan Partai Hanura.
Adapun bendera yang terlihat di lokasi ialah berbagai warna latar bendera dengan wajah Pramono dan Rano bertuliskan nomor urut mereka, yaitu 3.
Selain itu, terpantau pula bendera berwarna biru muda dari Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI).
Hadir dalam acara tersebut, sejumlah mantan Gubernur DKI Jakarta sebelumnya seperti Basuki Tjahja Purnama alias Ahok, Sutiyoso alias Bang Yos, dan Fauzi Bowo alias Foke.
Sekadar informasi, pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta Nomor Urut 3 Pramono Anung dan Rano Karno atau Doel menggelar kampanye akbar bertajuk Hajatan Jakarta Menyala.
Ribuan pendukung Pramono dan Rano terlihat memadati Stadion Madya GBK, Senayan sejak Sabtu (23/11/2024) pagi. Mereka mengenakan pakaian berwarna oranye.