wmhg.org – Puluhan orang terombang ambing di laut Kepulauan Seribu, usai KM Salsabila yang ditumpangi mereka mengalami kebocoran, Minggu (13/10/2024).
Kepala Dinas Gulkarmat DKI Jakarta, Satriadi Gumawan mengatakan, peristiwa ini terjadi di Selat Pulu Air, Kepulauan Seribu.
Kapal mengalami kebocoran di perairan Selatan Pulau air, kapal hanyut sampai ke perairan Pulau Payung, kata Satriadi dalam keterangan tertulisnya, Minggu.
Saat itu, lanjut Satriadi, KM Salsabila mengangkut 32 orang, yang terdiri dari 5 awak kapal dan 25 penumpang
Kru kapal 5 orang, penumpang dewasa 25 orang, penumpang balita dua orang, ungkapnya.
Saat ini, para korban telah dievakuasi. Dipastikan tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.
Namun sebanyak dua orang penumpang harus dilarikan ke RSUD Pulau Panggang untuk mendapatkan perawatan.
Situasi korban berhasil dievakuasi, pungkasnya.