wmhg.org – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkap alasan kenapa dirinya mengenakan kemeja kuning saat hadir di penutupan Musyawarah Nasional (Munas) XI Partai Golkar.
Awalnya, Jokowi bertanya dulu kepada jajaran pengurus dan kader Golkar, apa kiranya hal yang menjadi alasan ia mengenakan kemeja kuning.
Bapak, ibu, sekali lagi mungkin ada yang bertanya kenapa pakai baju kuning. Kenapa? Ada yang bisa jawab saya beri sepeda, kata Jokowi di JCC Senayan, Jakarta, Rabu (21/8/2024).
Jokowi lantas memberikan jawaban atas pertanyaan tersebut. Ia menegaskam kemeja warna kuning yang dipakai sebagai bentuk penghormatan kepada tuan rumah.
Ya baju itu menyesuaikan. Baju yang saya kenakan ini untuk menghormati yang punya acara, yaitu Partai Golkar, kata Jokowi.
Sebelumnya, Jokowi hadir di penutupan Musyawarah Nasional (Munas) Ke-XI Partai Golongan Karya (Golkar) Tahun 2024. Jokowi tampak mengenakan kemeja warna kuning.
Berdasarkan pantauan di Jakarta Convention Center (JCC), Jokowi menyalami sejumlah tokoh yang sudah hadir lebih dulu, mulai dari menyapa Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia dan sejumlah pimpinan partai yang juga hadir.
Turut hadir presiden terpilih Prabowo Subianto dan wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka. Prabowo mengenakan setelan jas dengan dasi warna kuning. Sedangkan Gibran terlihat mengenakan batik.
Pimpinan partai yang hadir di penutupan Munas, di antaranya Ketua Umum NasDem Surya Paloh, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum PKS Ahmad Syaikhu, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, hingga Plt Ketua Umum PPP Mardiono.
Diketahui melalui Munas XI, Golkar telah menetapkan ketua umum baru untuk periode 2024-2029, yakni Bahlil Lahadalia.