Pemerintah Kota (Pemkot) Solo, Jawa Tengah membuka pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024. Bagi yang ingin mendaftar, simak baik-baik informasi seputar CPNS Surakarta mulai dari formasi hingga jadwalnya berikut ini.
wmhg.org – Berdasarkan Informasi dalam Surat Pengumuman Nomor: KP.02.01/5885/VIII/2024, yang dikeluarkan pada Senin (19/8/2024), di situs resmi CPNS Surakarta, alokasi formasi CPNS Surakarta yang dibutuhkan pada tahun 2024 yaitu sebanyak 250 formasi. Jumlah ini termasuk formasi kebutuhan umum sebanyak 245 formasi dan formasi kebutuhan khusus penyandang disabilitas sejumlah 5 Formasi.
Daftar Formasi CPNS Surakarta
Berikut ini adalah rincian formasi CPNS Surakarta:
1. Jabatan Fasilitator Pemerintahan (54 formasi)
Jabatan Fasilitator Pemerintahan bisa diikuti oleh peserta yang memiliki kualifikasi:
- Pendidikan S-1 Aadministrasi Publik, Ilmu Pemerintahan, Hukum
- D-IV Studi Kebijakan Publik dan Administrasi Permerintahan
Adapun jabatan ini bertugas untuk melakukan kegiatan fasilitasi, koordinasi, identifikasi, pengkajian, pengolahan, kompilasi data maupun bahan informasi di bidang pemerintahan.
Nantinya, jabatan ini akan ditempatkan di beberapa kantor sekretariat kelurahan yang ada di wilayah Solo yang tersebar di 5 kecamatan. Besaran gaji yang didapatkan yaitu sejumlah Rp2.785.700 s/d Rp3.572.800/bulan.
2. Pranata Sumber Daya Manusia Aparatur Terampil (32 formasi)
Formasi Pranata Sumber Daya Manusia Aparatur Terampil akan ditempatkan di sejumlah kantor OPD Solo seperti Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Dinas Pemuda dan Olahraga, BPBD, Badan Riset dan Inovasi Daerah, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian dan lainnya. Besaran gaji yang diperoleh Rp2.485.900 s/d Rp3.220.800/bulan.
3.Pranata Komputer Terampil (13 formasi)
Untuk jabatan Pranata Komputer Terampil dapat diikuti peserta dengan kualifikasi pendidikan minimal D3 Rekayasa Perangkat Lunak, Teknik Informatika, Sistem Informasi, dan Teknologi Informasi. Adapum posis ini bertugas melaksanakan kegiatan teknologi informasi yang berbasis komputer, meliputi infrastruktur teknologi informasi, tata kelola dan tata laksana teknologi informasi, sistem informasi dan multimedia.
Formasi ini akan ditempatkan di RSUD Bung Karno, Dinas Penanaman Modal, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Pelindungan Anak serta Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Dinas Kearsipan, Dinas Tenaga Kerja, BPBD dan OPD lainnya. Adapun gaji yang diterima senilai Rp2.485.900 s/d Rp3.220.800/bulan.
4.Analis Sumber Daya Manusia Aparatur Ahli Pertama (11 formasi)
Posisi Analis Sumber Daya Manusia Aparatur Ahli Pertama dapat diikuti peserta dengan kualifikasi pendidikan D4 Ilmu Administrasi Negara, S1 Ilmu Pemerintahan, Administrasi Pemerintahan Daerah, Administrasi Pemerintahan Daerah, Kebijakan Pemerintah, Administrasi Negara, Administrasi Publik, dan Studi Pemerintahan.
Jabatan ini bertugas pengelolaan sistem SDMA aparatur melalui kegiatan perumusan, analisis, evaluasi, pengembangan, konsultasi, asistensi dan penyusunan saran kebijakan dengan konteks kebutuhan serta kepentingan organisasi sesuai dengan peraturan perundang-undangan dan praktik SDM profesional yang mutakhir.
Nantinya posisi ini akan ditempatkan di Sekretariat Daerah, Bappeda, Dinas Pendidikan, Dinas Katahanan Pangan dan Pertanian, Dinas Pemuda dan Olahraga dan lainbsebagainya. Besaran gaji yang akan diperoleh sebesar Rp2.785.700 s/d Rp3.572.800/ bulan.
5. Polisi Pamong Praja Ahli Pertama (9 formasi)
Polisi Pamong Praja Ahli Pertama hanya bisa diikuti olej peserta dengan kualifikasi pendidikan S-1 Ilmu Hukum dan Ilmu Pemerintahan. Jabatan ini mengemban tugas dalam melaksanakan penegakan perda dan penyelenggaraan ketertiban umum serta ketenterarnan Masyarakat.
Jabatan ini ditempatkan di Dinas Satpol PP. Adapun jumlah gaji yang diperoleh di rentang Rp2.785.700 s/d Rp3.572.800/bulan.
Jadwal Pendaftaran CPNS Surakarta 2024
Pendaftaran CPNS Surakarta 2024 dibuka 20 Agustus 2024 mulai pukul 17.08.45 WIB sampai dengan 6 September 2024 pukul 23.59 WIB.
Informasi lebih lengkap terkait rincian formasi dan syarat pendaftaran CASN bisa dilihat melalui lamanresmi https://sscasn.bkn.go.id,https://surakarta.go.id,https://casn.surakarta.go.idserta media sosial BKPSDM Kota Surakarta.
Sekian informasi seputar CPNS Surakarta mulai dari formasi hingga jadwalnya. Semoga beruntung ya!
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari