wmhg.org – Bakal Calon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil (RK) mengatakan bakal banyak mengalami perbedaan jika diberi kesempatan dalam memimpin Jakarta. Pasalnya, alur pemerintahan di Jawa Barat, berbeda dengan Jakarta.
RK menjabarkan, saat menjadi Gubernur Jawa Barat, ia memiliki 27 wali kota dan 24 bupati. Namun mereka semua tidak di bawah langsung perintah gubernur.
“Untuk Gubernur Jabar saya punya 27 wali kota, 24 bupati yang sifatnya tidak di bawah langsung gubernur,” kata RK, di DPP Partai Golkar, Jumat (30/8/2024).
Jika di Jakarta, lanjut RK, semua wali kotanya, di bawah langsung instruksi gubernur.
“Kalau di sini semua wali kotanya, Jakarta Pusat sampai Jakarta Selatan itu bisa langsung diperintah instruksi oleh gubernur. Jadi banyak perbedaan dan harusnya dengan perbedaan,” ucapnya.
Perbedaan lain juga dari sisi anggaran. Antara Jakarta dengan Jawa Barat jelas berbeda anggaran dalam mengelola perkotaan.
Dengan anggaran yang mumpuni, RK yakin bisa bertransformasi pasca pemindahan ibu kota.
“Anggaran yang besar Jakarta bisa mengalami transformasi untuk menjawab tadi, pasca IKN,” tutupnya.
RK maju di Pilgub Jakarta 2024 berpasangan dengan politikus PKS Suswono. Pasangan RK-Suswono didukung 13 partai politik.